Senin, 04 Maret 2013

A broken friendship may be soldered but will never be sound. (Persahabatan yang pecah mungkin bisa disambung namun tidak akan pernah menjadi bunyi)

Alfaqih Warsono




Means: Friendships can be rebuilt after a dispute but will never be as strong as before.

Persahabatan dapat saja dibangun kembali tetapi tidak akan sekuat sebelumnya.
Oleh karena itu, jangan pernah mencoba untuk merusak sebuah persahabatan.

Persahabatan yg dulu indah, penuh kepercayaan, saling menghormati, tanpa ada rasa curiga, saling membela, saling menghibur di kala duka, jika suatu ketika dirusak dengan sebuah pengkhianatan, ketidakjujuran, kelicikan, ke-egoisan, pembohongan, dll, tentu jikalau pun dapat meminta maaf lalu berteman kembali, tidaklah persahabatan itu seperti dulu lagi. Kini persahabatan dibayangi oleh kecurigaan, ke-acuh-tak-acuh-an, tidak saling percaya, kurang menghormati.
Perhatikan firman Allah:
وَاعْتَصِمُواْ بِحَبْلِ اللّهِ جَمِيعاً وَلاَ تَفَرَّقُواْ وَاذْكُرُواْ نِعْمَتَ اللّهِ عَلَيْكُمْ إِذْ كُنتُمْ أَعْدَاء فَأَلَّفَ بَيْنَ قُلُوبِكُمْ فَأَصْبَحْتُم بِنِعْمَتِهِ إِخْوَاناً وَكُنتُمْ عَلَىَ شَفَا حُفْرَةٍ مِّنَ النَّارِ فَأَنقَذَكُم مِّنْهَا كَذَلِكَ يُبَيِّنُ اللّهُ لَكُمْ آيَاتِهِ لَعَلَّكُمْ تَهْتَدُونَ ﴿١٠٣﴾

Dan berpeganglah kamu semuanya kepada tali (agama) Allah, dan janganlah kamu bercerai berai, dan ingatlah akan ni`mat Allah kepadamu ketika kamu dahulu (masa Jahiliyah) bermusuh musuhan, maka Allah mempersatukan hatimu, lalu menjadilah kamu karena ni`mat Allah orang-orang yang bersaudara; dan kamu telah berada di tepi jurang neraka, lalu Allah menyelamatkan kamu daripadanya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepadamu, agar kamu mendapat petunjuk. (QS Ali Imran[3]:103)

Rasulullah SAW bersabda:
اَلْمُسْلِمُ أَخُ الْمُسْلِمِ

Orang Islam (yang satu) menjadi saudara bagi orang Islam (yang lain). Allah berfirman:

إِنَّمَا الْمُؤْمِنُونَ إِخْوَةٌ فَأَصْلِحُوا بَيْنَ أَخَوَيْكُمْ وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُرْحَمُونَ ﴿١٠﴾

Sesungguhnya orang-orang mu'min adalah bersaudara karena itu damaikanlah antara kedua saudaramu dan bertakwalah kepada Allah supaya kamu mendapat rahmat. (QS Al Hujarat[49]:10)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan tulis komentar baik setelah Anda membaca tulisan Kata-kata mutiara Saya ini!